HARGA COR DAK BETON PER METER TERBARU MEI 2024

HARGA COR DAK BETON PER METER TERBARU MEI 2024


HARGA ATAU BIAYA COR DAK BETON MURAH TERBARU 2024

Harga Cor Dak Beton – Dak beton atau biasa dikatakan pelat lantai beton merupakan salah satu bagian terpenting dalam pembangunan rumah atau gedung, selain pondasi. Dak beton berupa konstruksi lantai untuk tingkat atas pada bangunan bertingkat dua atau lebih yang terbentuk dari stuktur beton bertulang yang disusun rapi dengan perhitungan. Bukan hanya difungsikan sebagai sebagai konstruksi lantai untuk tingkat atas, dak beton juga bersungsi sebagai atap datar atau bangunan satu lantai.

Nah, salah satu bagian terpenting dalam pembuatan borongan dak rumah ini adalah mutu cor atau daya tahan dari cor dak beton itu sendiri. Untuk memperoleh cor beton yang memiliki kualitas kokoh, Anda harus memperhatikan teknik pengecoran, adonan semen, serta perbandingan adonan yang digunakan. Jadi, pada saat akan membangun rumah, Anda perlu memperhatikan mutu beton yang bagus.

Kami Dari Indo Jayamix adalah salah satu perusahaan jasa penyedia borongan beton cor yang siap membantu cor dak rumah atau bangunan lainnya yang sedang anda kerjakan.

BIAYA COR DAK BETON

Mutu Beton yang Bagus untuk Cor Dak Rumah

Kebanyakan konsumen memesan beton cor, tapi tidak memahami jenis kelas beton yang harus digunakannya Padahal, jenis kelas beton inilah yang menentukan kualitas mutu beton untuk dak rumah. Salah memilih jenis atau mutu kelas beton, maka aibatnya akan fatal. Bahkan bisa berimbas pada menurunnya kekuatan keseluruhan bangunan, serta rugi dan boros biaya, sehingga kelayakan bangunannya dipertanyakan.

Misalnya saja, jika kita hendak membangun rumah dengan dua lantai, maka yang harus kita ketahui terlebih dahulu adalah mutu beton mana yang sesuai dengan jenis konstruksi bangunan dua lantai dan seperti apa bangunan pondasi, serta bangunan yang akan dibangun. Agar bangunan kuar dan tidak buang waktu juga biaya. Jenis kelas yang direkomendasikan untuk cor dak rumah adalah mutu beton K225 untuk cor lantai dak, K250 untuk pengecoran selup sloof bangunan dan tiangnya, dan K300 untuk cor pondasi atau cakar ayam.

Untuk beton cor mutu K225, tentunya sudah memiliki takaran khusus yang penting diperhatikan demi jaminan mutunya. Dalam pembuatan cor beton ukuran 1 meter kubik dengan mutu ini dibutuhkan semen sebanyak 371 kg, pasir 689 kg, kerikil 1047 kg dan air 215 liter. Besaran ini sudah menjadi tolak ukur standard dalam pembuatan beton corm utu K225.

Untuk beton cor mutu K250 juga memiliki takaran khusus, karena kegunaannya yang berbeda dengan cor mutu K225. Kami jelaskan dulu istilah mutu K250 adalah K yang berarti karakteristik atau kualitas dan angka 250 menunjukkan kekuatan tekanan beban pada beton sebesar 250 kg per m2. Karena kegunaannya biasa untuk pengecoran sloof bangunan dan tiang, maka biasanya dalam pembuatan mutu ini digunakan Fly Ash, yaitu bahan campuran khusus untuk menjadikan cor lebih dan semakin padat, tidak keropos, serta tidak mudah retak. Sesuai standard, dalam pembuatan cor mutu ini dibutuhkan semen sebanyak 384 kg, pasir 692 kg, kerikil 1039 kg, air 215 liter, w/c ratio 0.56, serta Fly Ash.

Pada mutu cor K300 berarti nilai kekuatan atau tekanan beton per m2 adalah 300 kg setelah betonnya setting selama 28 hari. Komposisi ini biasanya cenderung lebih kuat karena digunakan untuk pondasi/dasar. Ukuran komposisi material yang digunakan adalah semen sebanyak 413 kg, pasir sebanyak 681 kg, kerikil/split sebanyak 1021 kg, dan air 215 liter, w/c ratio 0.52, dan Fly Ash.

Itulah beberapa keterangan mutu cor dak yang sesuai dengan standard. Perlu diperhatikan betul setiap takarannya. Sebab, jika takaran pas, maka cor dak rumah yang dihasilkan akan senantiasa kuat dan tidak mudah runtuh. Pun, sebaliknya, jika tidak sesuai takaran, maka akan banyak kekurangan di sana sini.

Perbandingan Cor Dak  Manual vs Ready Mix

Jika Anda masih bingung cor dak mana yang akan Anda gunakan untuk membangun rumah Anda maka penting bagi Anda untuk mengetahui perbandingan dari manual dan ready mix terlebih dahulu ditinjau dari empat aspek yang ada. Pertama, di lihat dari proses pembuatan adonannya tentu saja ready mix lebih unggul karena dengan begitu adonan yang digunakan jauh lebih tercampur dengan sempurna. Adonan tersebut terdiri dari pasir, semen, batu koral, aur, dan juga pasir kasar. Biasanya, dengan menggunakan manual maka adonannya tidak tercampur dengan baik sehingga mampu menurunkan kualitas bangunan.

Kedua, apabila Anda ingin tetap menggunakan manual maka penting bagi Anda untuk memilih tukang bangunan yang memang sudah ahli dalam membuat adonan. Jangan sampai adonan yang dibuat tidak berkualitas dan memberikan dampak buruk di jangka panjangnya. Ketiga, dengan menggunakan ready mix maka tentu saja bisa lebih efisien dalam penggunaan waktunya. Keempat, dengan menggunakan ready mix maka tentu saja Anda tidak perlu membutuhkan tukang bangunan dalam jumlah banyak karena hal terkait pembuatan adonan sudah bisa diandalkan. Nah, ada cara khusus untuk menghemat baik dari sisi tenaga ataupun dari waktu dalam pembangunan yaitu dengan menggunakan pompa beton.

Pilihan Merk Beton untuk Cor Dak Rumah

Selain memperhatikan takaran agar mutu cor beton terjaga, ada hal lain yang tidak kalah penting untuk diperhatikan. Hal itu adalah pemilihan bahan-bahan pembuatnya. Untuk menghasilkan cor beton dak rumah terkuat dan terbaik, tentu saja Anda harus memilih bahan-bahan atau merk beton terbaik dan berkualitas. Beberapa merk beton terbaik, yaitu beton Jayamix, Tiga roda, Holcim, dan Merah Putih.Anda yang berada di Jabodetabek bisa menggunakan jasa pengecoran kami yang tentu saja akan menggunakan bahan terbaik dan berkualitas. Metode pengerjaannya sesuai dengan kebutuhan Anda.

Berikut ini adalah daftar Biaya cor dak lantai beton per meter kubik untuk area jakarta, bogor, depok, tangerang bekasi dan sekitarnya.

DAFTAR HARGA COR DAK LANTAI BETON PER M3 TERBARU MEI 2024

No MUTU / KLAS SLUMP HARGA
1 Cor Dak Lantai Beton K 225 12 ± 2 cm IDR 800.000 /m3
2 Cor Dak Lantai Beton K 250 12 ± 2 cm IDR 820.000 /m3
3 Cor Dak Lantai Beton K 270 12 ± 2 cm IDR 840.000 /m3
4 Cor Dak Lantai Beton K 300 12 ± 2 cm IDR 860.000 /m3

Berikut ini adalah daftar borongan Biaya cor dak lantai beton per meter persegi untuk area jakarta, bogor, depok, tangerang bekasi dan sekitarnya.

DAFTAR HARGA COR DAK LANTAI BETON PER M2 MEI 2024

No MUTU / HARGA ONGKOS TUKANG & KENEK /M2 BIAYA BEKISTING & BESI /M2 TOTAL BIAYA /M2
1 Cor Dak Lantai Beton K 225 IDR 250.000 IDR 418.000 IDR 748.000
2 Cor Dak Lantai Beton K 250 IDR 250.000 IDR 418.000 IDR 749.500
3 Cor Dak Lantai Beton K 275 IDR 250.000 IDR 418.000 IDR 751.500
4 Cor Dak Lantai Beton K 300 IDR 250.000 IDR 418.000 IDR 753.500

Keterangan :

  • Kami hanya menyediakan beton cor ready mix nya saja, tidak menyediakan tukang dan kenek.
  • Total biaya diatas belum termasuk dengan sewa pompa beton atau Concrete Pump.

Cara Menghemat Tenaga dan Waktu dalam Pengecoran Dak Rumah

Anda sebagai pemilik rumah tentu ingin sesuatu yang lebih efektif dan efisien dalam pembuatan cor dak rumah. Salah satu cara untuk menghemat waktu dan tenaga dalam pengecoran dak rumah adalah dengan menggunakan pompa beton. Pompa beton adalah sebuah alat yang biasa digunakan untuk memindahkan beton dari suatu tempat ke tempat pembuatan cor dibutuhkan.

Baca Juga : Harga Sewa Pompa Beton

Alat ini berupa pompa tunggal atau biasa disebut pompa kodok yang ditarik dengan kendaraan lain atau kendaraan khusus yang didesain untuk mengikuti pompa (concrete pump truck). Concrete pump akan bekerja bersama truk mixer (truk molen) dan kemudian setelah campuran bahan cor sudah jadi akan dialirkan dengan cara dipompa ke lokasi cor yang sulit dijangkau. Karenanya, ada berbagai macam jenis concrete pump yang dibagi berdasarkan panjang lengannya.

Cara Pemesanan Beton Cor Untuk Dak Rumah Anda

Kami, indojayamix.com sebagai perusahaan penyedia beton cor terpercaya yang sudah berpengalaman siap untuk membantu keperluan tentang biaya cor dak Bangunan anda. segera hubungi tim marketing indo jayamix untuk konsultasi lebih lanjut.

Categories
Beton Cor

HALO

Silahkan hubungi marketing kami.

Konsultasi Gratis!
×
Hubungi Via WA !